Train The Trainer 2015

Train The Trainer disingkat TTT merupakan pelatihan yang dirancang untuk melatih para calon tenaga trainer yang nantinya diharapkan dapat memberikan pelatihan yang sama kepada rekan kerja dalam lingkup perusahaan pada khususnya dan juga kepada para petani pada umumnya, untuk dilanjutkan secara bergulir sehingga lebih banyak petani dapat merasakan manfaat pelatihan sejenis ini.

TTT kali ini merupakan TTT ke-3 yang dilaksanakan oleh HMPN, dimana sebelumnya HMPN pernah melaksanakan TTT ke-1 di Bandung dan TTT ke-2 di Solo. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen HMPN dalam upaya mendukung kemajuan industri pestisida dan bisnis pestisida.

Pelatihan TTT dilaksanakan pada tanggal 18 – 21 Mei 2015 ( 4 hari 3 malam ) di Hotel Bumi Wiyata-Depok, diikuti oleh 34 orang peserta mewakili perusahaan anggota HMPN.

Materi TTT, yaitu pengetahuan tentang pestisida, ilmu gulma, ilmu penyakit tanaman, ilmu hama tanaman, product stewardship, teori dan praktik aplikasi pestisida, marketing skill dan efective presentation.Narasumber pada TTT, yaitu Prof. Dr.Ir. Dadang, Prof. Dr. Ir. Hersanti, MP, Prof. Dr.Ir. I Wayan Laba, M.Sc, Dr. Dwi Guntoro, SP, MP, Bambang Widjajanto, Heriyanto, Rizal Akbar Firdaus.

Scroll to Top